WBP Nasrani Lapas Permisan Ikuti Perjamuan Kudus

    WBP Nasrani Lapas Permisan Ikuti Perjamuan Kudus
    Sebanyak 56 Warga Binaan Pemasyarakatan Nasrani Lapas Permisan mengikuti kegiatan pembinaan kepribadian pada Selasa (14/11). Dok Humas Vermis 1908

    NUSAKAMBANGAN - Pembinaan kepribadian menjadi salah satu program pembinaan yang diselenggarakan oleh Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah. 

    Semua warga binaan memiliki hak untuk mengikuti program pembinaan kepribadian. Tak terkecuali untuk para warga binaan Nasrani di Lapas Permisan. Secara rutin kegiatan pembinaan kepribadian dilakukan untuk mereka. 

    Sebanyak 56 Warga Binaan Pemasyarakatan Nasrani Lapas Permisan mengikuti kegiatan pembinaan kepribadian pada Selasa (14/11). Bertempat di Gereja Kasih Anugrah Lapas Permisan kegiatan pembinaan berjalan dengan baik dan lancar. 

    Para peserta pembinaan nampak begitu khusyuk dalam mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan pembinaan kali ini bertepatan dengan dilaksanakannya perjamuan kudus untuk mengingat kasih Tuhan kepada umat manusia. 

    Kegiatan pembinaan kepribadian dan perjamuan kudus dilayani oleh Pdt. Paulus yang merupakan perwakilan dari Yayasan Rumah Terang. Pdt. Paulus mengajak para peserta untuk mengingat kasih dan pengorbanan Tuhan untuk manusia. 

    Kasi Binadik Lapas Permisan Bobby Permana mengungkapkan bahwa kegiatan pembinaan kepribadian merupakan program yang sangat penting untuk membantu para warga binaan kembali kepada jalan yang benar. 

    "Semoga melalui kerjasama antara Lapas Permisan dan Yayasan Rumah Terang para warga binaan Nasrani di Lapas Permisan dapat bertransformasi menjadi orang yang lebih baik lagi, " ujarnya.

    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Pembinaan Kerohanian Islam di Lapas Permisan:...

    Artikel Berikutnya

    Kasubsi Bimbingan Kerja Bangun Niat Kerja...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bukti Suksesnya Progam Deradikalisasi, Narapidana Teroris Lapas Besi Turut Berikan Suara Dalam Pesta Demokrasi
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Pilkada Serentak, Puluhan Warga Binaan Lapas Besi Gunakan Hak Pilihnya

    Ikuti Kami